Dalam jenjang kehidupan seseorang, salah satu masa yang tak terlupakan adalah masa-masa SMA. Karena pada masa itu, kita sedang puber-pubernya, sedang senang bergaul, nakal-nakalnya, mencoba hal-hal baru, banyak yang menemukan cinta pertamanya pada masa SMA. Termasuk aku, aku juga selalu teringat masa-masa SMA. Teringat pada sahabat-sahabatku yang hingga sekarang tetap menjadi sahabat meskipun beda universitas, teringat pada guru-guru yang suka merazia pakaianku ^^ teringat pada masa-masa ulangan yang membingungkan :p dan masih banyak hal lainnya. SMA Negeri 20 Bandung, selalu ada di hatiku. Tetaplah menjadi SMA favorit dan semoga menjadi lebih baik lagi.
Kini aku kuliah di Universitas Padjadjaran, Bandung. Sudah hampir 4 tahun aku berkuliah di sini. Aku mendapatkan 3 sahabatbaru yang benar-benar baik dan mengerti aku. Mereka adalah Bunga, Mela dan Sheira. Entah mengapa tiba-tiba kami teringat masa SMA dan mempunyai keinginan memakai seragam SMA lagi. Karena seragam SMA kami sudah menghilang entah kemana akhirnya kami membeli seragam baru di Pasar Baru, Bandung. Lalu pada hari Rabu kami memakai seragam SMA dan hang out ke Bandung Indah Plaza dan berfoto studio di Jonas Photo ^^
Comments
Post a Comment